Thursday, December 3, 2009



Makna logo:
a. Latar belakang warna biru laut
Melambangkan bahwa aktivitas kegiatan FoPMI berada di area kelautan.
b. Panah arah mata angin berwarna emas
Melambangkan jangkauan aktivitas FoPMI yang akan berdampak membawa kejayaan bahari kesegala penjuru arah mata angin di wilayah Republik Indonesia secara adil dan merata.
c. Gambar penyelam
Menyatakan bahwa FoPMI merupakan komunitas organisasi penyelam.
d. Bendera Selam
Menandakan bahwa FoPMI merupakan wadah organisasi berbagai jenis latar belakang aktivitas penyelaman yang diakui oleh dunia internasional.
e. Bendera Indonesia
Menandakan bahwa segala aktivitas yang dilakukan oleh FoPMI adalah berasal dari, untuk dan demi kepentingan bangsa & negara Indonesia.
f. Tulisan FoPMI
FoPMI adalah sebutan yang akan sering digunakan sebagai jati diri / identitas organisasi.
g. Tulisan kepanjangan arti FoPMI
Menerangkan arti kepanjangan FoPMI, yaitu: Forum Penyelam Mahasiswa Indonesia.

No comments:

Post a Comment